Perencanaan dan Pemasaran Wisata Edukasi Kopi di Desa Wisata Sirnajaya, Kabupaten Bogor
Keywords:
ecotourism, souvenir, tour package, tourism promotionAbstract
Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan potensi pariwisata dan ekonomi di Desa Wisata Sirnajaya melalui perencanaan dan pemasaran wisata edukasi kopi. Desa Wisata Sirnajaya, yang dikenal dengan komoditas kopi, memiliki potensi besar untuk dikembangkan menjadi destinasi ekowisata. Dalam kegiatan ini, dilakukan pelatihan kepada ibu-ibu PKK Desa Sirnajaya tentang pembuatan body scrub berbahan dasar ampas kopi, serta penyuluhan mengenai paket wisata berbasis kopi yang dapat menjadi daya tarik wisatawan. Selain itu, tim pengabdian juga memfasilitasi pembuatan brosur, e-booklet, dan video promosi yang akan digunakan sebagai media pemasaran untuk menarik wisatawan. Evaluasi kegiatan menunjukkan respons positif dari pihak terkait, seperti Ketua Pokdarwis, BUMDes, dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor, yang mengapresiasi hasil pelatihan dan potensi produk serta paket wisata Desa Wisata Sirnajaya. Kegiatan ini berhasil memberikan manfaat dalam pemberdayaan masyarakat dan meningkatkan kesadaran wisatawan tentang potensi pariwisata desa.

